PANDUGA.ID, BANGGAI – Ratusan siswa sekolah dasar hingga sekolah menengah atas di Kabupaten Banggai Kepulauan, Sumatera Selatan, diduga mengalami keracunan massal usai menyantap makanan bergizi gratis (MBG) pada Rabu, 17 September 2025.
Thank you for reading this post, don't forget to subscribe!Hingga Kamis (18/9/2025) pagi, tercatat 251 siswa dilarikan ke RSUD Trikora Salakan. Dari jumlah tersebut, 78 siswa masih dirawat intensif, sementara 173 siswa lainnya diperbolehkan pulang setelah mendapatkan perawatan medis.
Sekolah Asal Korban Keracunan
Ratusan siswa yang terdampak keracunan massal ini berasal dari beberapa sekolah, di antaranya:
-
SMA Negeri 1 Tinangkung
-
SMK Negeri 1 Tinangkung
-
SDN Tompudau
-
SDN Pembina
-
SDN Saiyong
-
MTs Alkhairat Salakan
Gejala yang Dialami Siswa
Menurut laporan resmi Pemerintah Kabupaten Banggai, para siswa mengalami gejala berbeda-beda, seperti:
-
Gatal-gatal di seluruh tubuh
-
Mual dan muntah
-
Bengkak pada wajah
-
Gatal pada tenggorokan
-
Sesak napas
-
Pusing
-
Sakit kepala
Dugaan Penyebab Keracunan
Kesimpulan sementara menyebutkan bahwa keracunan massal ini diduga berasal dari olahan ikan cakalang yang menjadi salah satu menu lauk makanan bergizi pada Rabu siang.
“Diduga terdapat beberapa ekor ikan yang sudah tidak layak konsumsi,” demikian tertulis dalam keterangan resmi Pemerintah Kabupaten Banggai, Kamis (18/9/2025).
Penanganan Darurat di RSUD Salakan
RSUD Trikora Salakan masih menerima siswa yang datang untuk mendapatkan penanganan medis. Pemerintah Kabupaten Banggai juga telah mendirikan tenda darurat di depan rumah sakit sebagai tempat perawatan tambahan dan observasi.
“Pihak kesehatan memberikan penanganan pertama dan observasi selama 1 x 24 jam di RSUD Salakan,” tulis pernyataan resmi pemerintah daerah.
Video Viral di Media Sosial
Sebelumnya, beredar video di media sosial yang menunjukkan kondisi darurat di RSUD Salakan. Dalam rekaman tersebut, terlihat seorang siswi remaja kejang-kejang saat didorong dengan ranjang roda. Tampak pula sejumlah siswa yang terbaring di kursi tunggu rumah sakit.
Video itu menyebutkan bahwa ratusan pelajar di Kabupaten Banggai Kepulauan mengalami keracunan setelah mengonsumsi makanan bergizi gratis.(CC-01)