Panduga.id
  • Home
  • Breaking News
  • Internasional
  • Nasional
  • Daerah
  • Politik
  • Berita Eksklusif
  • Lainnya
    • Viral
    • UMKM
    • Teknologi
    • Kesehatan
    • Pilkada
    • Bisnis
No Result
View All Result
  • Home
  • Breaking News
  • Internasional
  • Nasional
  • Daerah
  • Politik
  • Berita Eksklusif
  • Lainnya
    • Viral
    • UMKM
    • Teknologi
    • Kesehatan
    • Pilkada
    • Bisnis
No Result
View All Result
Panduga.id
No Result
View All Result
Home Daerah

Walikota Semarang Klarifikasi Pengadaan Sepeda Motor untuk Lurah

CC-02 by CC-02
4 Desember 2023
in Daerah
0
Pemkot Semarang memberikan 177 motor dinas Honda Vario 160 untuk seluruh lurah (dok. www.hondacengkareng.com)
0
SHARES
0
VIEWS
Share on WhatsApp

PANDUGA.ID, SEMARANG – Wali Kota Semarang Hevealita Gunarianti Rahayu memaparkan informasi yang beredar soal kontroversial pengadaan 177 sepeda motor dinas untuk lurah di daerahnya.

Mbak Ita panggilan akrabnya, meminta maaf atas kesalahan tidak menjelaskan rincian anggaran Rp 8 miliar tersebut.

Ia menegaskan, bahwa anggaran tersebut juga digunakan untuk pengadaan barang-barang rumah tangga lainnya.

“Mohon maaf totalnya Rp 8 Miliar. Rp 8 Miliar ini saya keluarkan tidak hanya untuk pengadaan sepeda motor saja, tapi juga untuk kebutuhan anggaran Bagian Rumah Tangga Setda lainnya untuk pelayanan masyarakat,” ucap Mbak Ita.

Mbak Ita mengatakan, klarifikasi ini juga terkait dengan anggaran pengadaan yang dipatok sebesar Rp 7,931 miliar.

“Kalau dilihat dari berita yang tersebar, terlihat total biayanya adalah Rp 7,931 miliar. (Anggaran tiap sepeda motor) Harga dealernya Rp 26.566.732, jadi total anggarannya Rp 4.702.311.564,” tegasnya.

Selain sepeda motor untuk 177 lurah se-Kota Semarang, Badan Anggaran Pemerintah Kota (Pemkot) Semarang juga melakukan pengadaan barang untuk kepentingan masyarakat.

Misalnya pakaian dinas, televisi LED, dan alat pemadam api ringan (APAR).

TV LED dibeli karena kondisi TV layar datar yang digunakan untuk memberikan informasi kepada masyarakat di Balai Kota Semarang semakin memburuk seiring berjalannya waktu.

Termasuk pengadaan alat pemadam kebakaran dengan alasan yang sama karena belum diganti sejak tahun 2004.

Dipakai Sejak 2014

“Sepeda motor untuk lurah juga sudah digunakan sejak tahun 2014. Mengingat begitu banyak pelayanan masyarakat akhir-akhir ini dan lurah ini sering berkendara ke kampung-kampung, suka atau tidak suka, bisa dibayangkan sudah hampir sembilan tahun tidak diganti,” tuturnya.

Pengadaan sepeda motor dan perlengkapan rumah tangga lainnya diambil dari Anggaran Pendapatan dan Belanja Daerah (APBD) Kota Semarang Perubahan pada tahun 2023.

“Oleh karena itu, semuanya harus efisien dan prioritas. Sebab, di akhir pembahasan APBD Perubahan, tim TAPD menyampaikan bahwa ada anggaran yang bisa digunakan untuk kepentingan umum, termasuk sepeda motor,” terangnya.

Ia mengimbau masyarakat untuk terus memantau kebijakan Pemerintah Kota (Pemkot) Semarang.

Pengadaan sepeda motor dinas lurah dilakukan secara transparan dan dapat dipantau melalui aplikasi belanja online dan katalog elektronik.

“Maaf jika kemarin mengejutkan masyarakat. Silakan lihat e-katalog untuk melihat proses pembuatannya,” ucapnya.

Seperti diketahui, seluruh lurah di Kota Semarang mendapatkan sepeda motor dinas pada Rabu (29/11/2023) di Lapangan Pancasila Simpang Lima Kota Semarang dalam rangka memperingati Hari Ulang Tahun Korps Pegawai Republik Indonesia (Korpri) ke-52.

Hadiah ini secara simbolis diserahkan langsung oleh Wali Kota Semarang Hevealita Gunaryati Rahayu kepada para lurah.(CC-01)

Tags: apbdhevearita gunarianti rahayulurahmbak itamotor dinaspemkot semarangpengadaan motorwalikota semarang
Previous Post

Pertumbuhan Kendaraan Listrik di Jateng Mencapai 3.500 Unit

Next Post

Bikin Geger Netizen, Pulau Dekat Batam Ini Dijual Seharga Rp 18,5 Miliar

Related Posts

Wali Kota Semarang, Heverarita Gunaryati Rahayu atau Mbak Ita dijemput paksa KPK di kasus korupsi Pemkot Semarang (dok. istimewa)
Daerah

Sidang Kasus Korupsi Mbak Ita Ungkap Dugaan Commitment Fee 13 Persen Proyek PL di Semarang

14 Mei 2025
Mobil Ayla menyebabkan tabrakan di Semarang hingga menyebabkan korban tewas (dok. istimewa)
Daerah

Polisi Buru Pengemudi Ayla Putih yang Tabrak Wanita hingga Tewas di Semarang

14 Mei 2025
Ribuan ikan di tambak mati akibat keracunan limbah di Semarang (dok. istimewa)
Daerah

Pencemaran Limbah Minyak di Semarang, 9 Tambak Ikan di Terboyo Kulon Lumpuh Total

13 Mei 2025
Ilustrasi tawuran (dok. istimewa)
Daerah

Viral Tawuran Bocil di Semarang Usai Main Layangan, Polisi Lakukan Penyelidikan

12 Mei 2025
Next Post
Pulau Lontong yang berada di dekat Batam dijual oleh seorang pemilik akun Tiktok dengan harga Rp 18,5 miliar (dok. Tiktok @yamettkudasii95)

Bikin Geger Netizen, Pulau Dekat Batam Ini Dijual Seharga Rp 18,5 Miliar

Jadwal Sholat

Tentang Kami

Panduga.id

Panduga.id adalah media digital Indonesia yang berpedoman pada Kode Etik Jurnalistik dan Pedoman Pemberitaan Media Siber yang diatur oleh Pemerintah Indonesia.

“Sebaik-baiknya manusia adalah mereka yang bermanfaat untuk manusia lain”
Pimpinan Redaksi – Agung Wisnu

Berita Terkini

  • Rudianto Lallo: Pelibatan TNI di Kejari-Kejati Bisa Picu Persepsi Buruk Hubungan Kejaksaan dan Polri
  • GRIB Jaya Tabanan Resmi Dibubarkan, Gubernur Bali Tegaskan Tolak Ormas yang Mengganggu Ketertiban
  • Segini Bayaran Serda Satria Arta Kumbara Mantan Marinir TNI AL yang Kini Jadi Tentara Rusia
  • Sidang Kasus Korupsi Mbak Ita Ungkap Dugaan Commitment Fee 13 Persen Proyek PL di Semarang
  • Polisi Buru Pengemudi Ayla Putih yang Tabrak Wanita hingga Tewas di Semarang

Panduga Video

  • Iklan
  • Karir
  • Contact Us
  • Redaksi

Copyright: @ 2025 Panduga.id. All right reserved

No Result
View All Result
  • Home
  • Breaking News
  • Internasional
  • Nasional
  • Daerah
  • Pilkada
  • Berita Eksklusif
  • UMKM
  • Viral
  • Politik
  • Kesehatan
  • Teknologi
  • Bisnis

Copyright: @ 2025 Panduga.id. All right reserved